PUSDIKLATCAB SEMARANG DATA DAN REKUT PELATIH BARU

Ungaran (24/02). Bertempat di Aula SMPN 3 Ungaran Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Semarang menyelenggarakan Pendataan dan Rekrutmen Pelatih kwarcab Semarang Tahun 2021 di ikuti 25 calon pelatih, kegiatan berlangsung dua hari Selasa dan  Rabu  (23-24/2/2021). dilaksankan secara daring dan luring.

Kak Tri Widodo menyampaikan arahan

Kak Drs. Tri Widodo, M.Pd.waka Binawasa menyampaikan “Dengan diiringi niat dan doa mengharap ridho Allah SWT dan dengan segala kemampuan, Segenap tim pelatih pusdiklatcab bersama dengan Andalan Kwartir cabang semarang, khususnya Andalan Bina Wasa akan senantiasa bergerak dengan semangat bersama, berproses, bersinergi, bergerak dan menginspirasi, sebagaimana slogan yang telah kami luncurkan ”.

Di hari pertama saat daring Ketua Pusdiklatcab Semarang, Kak Agus Pristiawan memaparkan program Pusdiklatcab. “Tujuan pendataan dan rekrutmen ini sebagai salah satu upaya penguatan SDM dan Pusdiklat Gerakan Pramuka di Kwarcab Semaraang Semoga ke depan kita dapat bersama-sama membawa PusdiklatcabSemarang lebih baik lagi”, ungkap beliau.

Kak Mung bersama dengan Tim Pelatih Kwartir Cabang Semarang

Di hari kedua hadir nara sumber dari Kwartir Daerah Jawa Tengah kak Mulyono  dengan materi “Binawasa, Pusdiklat dan  Pelatih” bahwa Tugas Pokok Pusdiklatcab menjabarkan kebijakan pendidikan dan pelatihan kepramukaan yang ditetapkan oleh Kwartir Cabang dan Melaksanakan program pendidikan dan pelatihan kepramukaan. “Jadilah pelatih MAWAR, Manajemen, Aplikasi, Wawasan, Attitude, Refleksi” Pinta Kak Mung panggilan akrab dari Kak Mulyono.

Tim Pelatih Kwartir Cabang Semarang

Dalam arahan dan sambutan Kakwarcab Semarang Kak Sukaton Purtomo Priyatmo, SH.MM melalui Kak Gogo Widyatmoko, S.Pd, M.Pd selaku Waka Binamuda “Mengharapkan pelatih bisa mengembangkan pelatihan dan pendidikan karakter”. Kak Gogo menambahkan, berharap nanti tercipta kerja sama yang lebih baik antara pusdik dengan Binawasa, mempersatukan pendapat dalam penyusunan program dan melaksanakan kegiatan demi kemajuan dan peningkatan kualitas Pusdiklatcab Semarang, digambarkan seperti dua raga tetapi memiliki satu hati. Beliau juga mengucapkan terima kasih atas kerja keras dan semangat dalam mengikuti lomba kwartir sehingga bisa meraih Peringkat Dua bidang Binawasa, untuk itu berharap kedepan dapat meraih prestasi yang lebih bagus lagi.

Pelaksanaan Pendataan dan Rekruitmen hari pertama secara daring

Dalam kegiatan ini hadir pula Kak Sutrisno Waka Humas, Kak Sarbun andalan Humas, dan Kak Sunardi selaku Sekertaris Kwartir Cabang Semarang. HUMAS

Kwarcab Semarang

Resmi Kwartir Cabang Semarang Jl.